Home » » Haji Resilien Penanganan Problem Bio-Psiko-Sosio-Religius Jemaah Geriatri

Haji Resilien Penanganan Problem Bio-Psiko-Sosio-Religius Jemaah Geriatri



Judul             Haji Resilien Penanganan Problem Bio-Psiko-Sosio-Religius Jemaah Geriatri

Penulis        :   Dr. Hasyim Hasanah, S.Sos.I., M.S.I.
                        Abdul Rozaq, M.S.I.
                        Linawati

Dskripsi    :

Resilien menjadi unsur penting dalam membangun karakter seseorang. Terutama jika dihadapkan pada berbagai persoalan hidup, menghalau rintangan, hambatan, bahkan dalam menghadappi situasi yang sangat sulit. Lebih dari itu, resilien juga menjadi sebuah kondisi dimana seseorang mampu bangkit dari situasi yang mengancamnya.

Membangun pribadi yang resilien merupakan salah satu tugas dakwah, yang wajib diemban oleh setiap Muslim. Kualifikasi peningkatan karakter diri dalam struktur dakwah dilakukan dengan melalui dua tahapan, yaitu tahap pembentukan (tandhim) dan tahapan proses penataan (takwin) pribadi Muslim sebagai pribadi yang resilien.

Salah satu strategi resilien yang dapat dimunculkan tentu harus disesuaikan dengan konteks kehidupan dan rentang usia manusia. Usia lanjut atau yang biasa dikenal geriatri adalah kelompok rentan yang membutuhkan strategi resilien lebih kuat, tidak hanya pada aspek ekonomi dan sosial, melainkan juga aspek kesehatan, juga ketahanan emosional/ mental dan spiritual. Dari strategi resilien ini diharapkan kelompok geriatri memiliki karakter kepribadian yang tangguh dan mandiri, terutama dalam mewujudkan kebahagiaan di masa senjanya.